TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 2:8

Konteks
2:8 (2-7) Tetapi dia tidak insaf 1  q  bahwa Akulah yang memberi kepadanya gandum, anggur dan minyak, r  dan yang memperbanyak bagi dia perak dan emas s  yang dibuat mereka menjadi patung Baal. t 

Hosea 2:12

Konteks
2:12 (2-11) Aku akan memusnahkan pohon anggurnya c  dan pohon aranya, d  yang tentangnya dikatakannya: Ini semuanya pemberian kepadaku, yang dihadiahkan kepadaku oleh para kekasihku! e  Aku akan membuatnya menjadi hutan, f  dan binatang-binatang di padang akan memakannya g  habis.

Yudas 1:23

Konteks
1:23 selamatkanlah d  mereka dengan jalan merampas mereka dari api. Tetapi tunjukkanlah belas kasihan yang disertai ketakutan kepada orang-orang lain juga, dan bencilah pakaian mereka yang dicemarkan oleh keinginan-keinginan dosa. e 

Yeremia 44:17-18

Konteks
44:17 tetapi kami akan terus melakukan segala apa yang kami ucapkan, b  yakni membakar korban c  kepada ratu sorga 2  d  dan mempersembahkan korban curahan kepadanya seperti telah kami lakukan, kami sendiri dan nenek moyang kami dan raja-raja kami dan pemuka-pemuka e  kami di kota-kota Yehuda dan di jalan-jalan Yerusalem. f  Pada waktu itu kami mempunyai cukup makanan; g  kami merasa bahagia dan tidak mengalami penderitaan. h  44:18 Tetapi sejak kami berhenti membakar korban 3  dan mempersembahkan korban curahan i  kepada ratu sorga, maka kami kekurangan segala-galanya dan kami dihabiskan oleh pedang dan kelaparan. j  k "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : DIA TIDAK INSAF.

Nas : Hos 2:7

Orang Israel menghubungkan panen baik mereka dengan para Baal (dewa-dewa Kanaan), padahal sesungguhnya itulah kemurahan dan kasih karunia Allah yang memberikan hal-hal baik kepada mereka. Kita harus senantiasa hati-hati untuk mengakui kasih karunia dan berkat-berkat Allah yang diberikan-Nya kepada kita dan bersyukur kepada-Nya dengan hati penuh terima kasih. Lalai melakukan hal ini merupakan langkah pertama untuk meninggalkan Dia.

[44:17]  2 Full Life : RATU SORGA.

Nas : Yer 44:17

Lihat cat. --> Yer 7:18.

[atau ref. Yer 7:18]

[44:18]  3 Full Life : BERHENTI MEMBAKAR KORBAN

Nas : Yer 44:18

(versi Inggris NIV -- berhenti membakar kemenyan). Bangsa itu menghubungkan semua persoalan mereka akhir-akhir ini dengan halnya mereka berhenti menyembah Ratu Sorga pada masa reformasi Yosia. Mereka menganggap bahwa berhala telah melakukan lebih banyak bagi mereka dibandingkan Tuhan Allah Israel, karena itu mereka berniat untuk melanjutkan penyembahan berhala (ayat Yer 44:23). Karena itu mereka akan binasa di Mesir (ayat Yer 44:27).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA